Jumat, Oktober 30

sequence proses

Notasi algoritmik untuk sequence
Urutan penulisan instruksi/aksi pada sequence adalah sesuai dengan
penulisannya per baris. Sequence dapat juga dituliskan menjadi satu baris program
dengan cara memisahkan penulisan setiap instruksi/aksi dengan tanda “titik koma”.
Penulisan sequence dengan dipisahkan titik koma sebaiknya hanya dilakukan untuk
sequence yang jika urutan penulisannya diubah tidak berpengaruh kepada program



Ada sequence yang jika diubah urutan instruksi/aksinya akan mempengaruhi
eksekusi program. Ada sequence yang jika diubah urutan instruksi/aksinya akan
menghasilkan efek neto yang sama (tidak berpengaruh).
Contoh sequence yang berpengaruh jika diubah urutannya




Pada bagian ini akan diberikan beberapa contoh program yang hanya mengandung
sequence, dan hanya mempergunakan instruksi yang pernah dipelajari sebelumnya
yaitu manipulasi nama dan harga.
Jika bagian prosedur, analisa kasus dan pengulangan serta yang lain telah dipelajari,
maka sequence boleh mengandung analisa kasus dan pengulangan serta aksi yang
yang dinyatakan dengan nama prosedur.

Contoh-1 : HELLO
Pernyataan
Tuliskanlah algoritma untuk menulis "HELLO" ke piranti keluaran yang
disediakan. Berikut ini diberikan 2 solusi. Pikirkanlah, mana yang lebih "baik".
Spesifikasi
Input :
Output : 'HELLO'
Proses : menulis 'HELLO'




Contoh-2 : HELLOX
Pernyataan:
Tuliskanlah algoritma untuk membaca sebuah nama, dan menulis "HELLO"
yang diikuti dengan nama yang diketikkan. Contoh :
jika dibaca 'ALI', maka keluaran adalah : 'HELLO ALI'
jika dibaca 'SINTA', maka keluaran adalah : 'HELLO SINTA'
Spesifikasi
Input : nama
Output : 'HELLO nama'
Proses : menulis 'HELLO' diikuti nama yang dibaca

Tidak ada komentar:

Posting Komentar